Skip to content

dokterotomotif.com

Harian Informasi Masa Kini

Menu
  • Otomotif
  • Kesehatan
  • Tekno
  • Gaya
  • Bisnis
  • Travel
Menu

Bocoran Kloning Dynamic Island Milik Apple oleh Realme

Posted on Februari 23, 2023

Realme mungkin akan menjadi pabrikan ponsel android pertama yang meng-klon Dynamic Island milik Apple.

Sebuah bocoran animasi dan cuitan yang sudah dihapus kembali milik seorang eksekutif di perusahaan subbrand dari Oppo itu mengungkap kemungkinan tersebut.

Ini sebenarnya tidak terlalu mengejutkan.

Seperti yang pernah diberitakan, Realme sudah mengatakan ke semua orang sejak September lalu kalau mereka akan meniru desain pengganti notch–rumah kamera depan dan Face ID–di iPhone 14 Pro.

Diduga pula, sejak itu Realme mengerjakan apa yang disebut sebagai ‘Kapsul Mini’.

Huawei Hadirkan Dua Laptop Premium Terbaru di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya Sebuah foto dalam tweet yang telah dihapus menunjukkan sebuah elemen UI berbentuk pil di bagian teratas layar dengan logo charging SuperVOOC Oppo dipampangkan di sana.

Animasinya, yang dibagikan OnLeaks via Smartprix menunjukkan kapsul itu melebar dan menciut untuk memperlihatkan informasi status charging.

Sebelumnya, seri Huawei Nova 11 juga dikabarkan akan mengadopsi potongan layar berbentuk pil yang sama.

Selama ini, Huawei menggunakan berbagai teknik punch-hole.

Di Nova 11, Huawei disebut-sebut akan memposisikan kameranya di tengah pil tersebut, mirip dengan ‘Dynamic Island’ milik Apple.

Sementara itu, Dynamic Island orisinal milik Apple berkembang menjadi semacam wadah sejak meluncur bersama iPhone 14 Pro.

Pulau ini, misalnya, menyediakan notifikasi atau alarm saat baterai AirPods melemah.

Bakal Rilis September 2023, Produksi iPhone 15 Dimulai Tapi, Apple lebih menunggu banyak pembuat aplikasi pendukung dari pihak ketiga untuk memanfaatkannya menggunakan iOS 16.1 Live Activities API.

Beberapa nama besar ada dalam daftar Apple.

Uber, misalnya, merilis pembaruan aplikasi yang membuat penggunanya bisa melihat beberapa hal, seperti berapa lama lagi waktu tempuh perjalanan tanpa harus membuka aplikasi.

Informasinya bisa didapat via Dynamic Island.

Atau, Google Maps yang juga akan menambahkan dukungan untuk Live Activities support dalam beberapa bulan ke depan.

Belum jelas bagaimana pemanfaatan Dynamic Island oleh Google tapi bisa saja sama seperti Apple Maps yang menyediakan arahan persimpangan demi persimpangan di pulau itu.

THE VERGE

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos-pos Terbaru

  • Dokter Mobil Haji Naman – Bengkel Spesialis AC Mobil & Tune Up, Jakarta Timur Terdekat
  • Dealer Vespa Jakarta dan Tangerang: Solusi Tepat untuk Pecinta Skuter Ikonik
  • Aktivitas Edukatif dan Bermain: Kurikulum Pendidikan Anak Usia Dini Terbaik di Ibukota
  • Apa Itu Tabungan Simas Digi Bebas Biaya Admin dari Bank Sinarmas?
  • Suku Cadang Terbaik untuk Excavator CAT 320
  • Sewa Mobil Jakarta: Solusi Transportasi Praktis dan Efisien
  • Promo Subsidi Motor Listrik Pemerintah 2025: Waktu Tepat Punya ALVA N3 Lebih Hemat

Kategori

  • Asuransi
  • Bisnis
  • Gaya
  • Kesehatan
  • Mobil
  • Otomotif
  • Rak TV
  • Seleb
  • Tekno
  • Travel
  • Uncategorized

Arsip

  • November 2025
  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Juli 2025
  • Mei 2025
  • April 2025
  • Maret 2025
  • Februari 2025
  • Januari 2025
  • Desember 2024
  • Oktober 2024
  • Agustus 2024
  • Juli 2024
  • Mei 2024
  • April 2024
  • Maret 2024
  • Februari 2024
  • Januari 2024
  • Desember 2023
  • November 2023
  • Oktober 2023
  • September 2023
  • Agustus 2023
  • April 2023
  • Maret 2023
  • Februari 2023

Laman

  • About Us
  • Contact Us
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
©2025 dokterotomotif.com | Design: Newspaperly WordPress Theme